1 Feb 2020

Pasca Banjir, Ketua RW 08 Kedoya Utara Gelar Baksos


Jakarta, nusantarabicara.co - Pasca banjir yang melanda di berbagai wilayah DKI Jakarta pada awal Januari lalu, Ketua RW 08 Kelurahan Kedoya Utara Kebon Jeruk Jakarta Barat melakukan bakti sosial dalam membantu para korban banjir awal tahun 2020, Jumat (31/01/2020).

“Baksos ini diadakan untuk meringankan masyarakat yang terkena musibah banjir pada awal Januari lalu,” ujar Ketua RW 08, Amdani.


Ia menyebutkan aksi bakti sosial kepada para korban banjir yang dilakukan di berbagai wilayah RW 08 yang mengalami bencana Banjir.

“Selain bantuan logistik untuk Korban banjir, kita juga membuka bazar murah. Bantuan ini atas simpatisan dari rekan-rekan," tambahnya.

Masih dikatakannya, tujuan dari kegiatan ini  ingin membantu para korban, mudah-mudahan bantuan ini bisa meringankan beban saudara kita yang tertimpa bencana.

”Bhakti sosial dilakukan untuk meringankan beban warga sini," katanya.(Eman) 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kapolres Metro Tangerang Kota kampanyekan Stop Bullying Stop Perundungan

Tangerang, nusantarabicara -–   Bullying masih menjadi persoalan serius di lingkungan sekolah dan masyarakat, dengan dampak yang dapat meru...