Bersatu Kita Teguh, Bercerai Kita Runtuh adalah Motto Media Kami...

Bersatu Kita Teguh, Bercerai Kita Runtuh adalah Motto Media Kami...
MEDIA Penerus Perjuangan CITA-CITA ‘THE FOUNDING FATHERS’ Bangsa INDONESIA
Home » » Peruri Kembali Dipercaya Cetak 1 Juta Buku Paspor Sri Lanka

Peruri Kembali Dipercaya Cetak 1 Juta Buku Paspor Sri Lanka

Written By Nusantara Bicara on 15 Jun 2022 | Juni 15, 2022




 Jakarta,  Nusantara Bicara - Perum Percetakan Uang Republik Indonesia atau Peruri kembali dipercaya untuk mecetak buku Paspor Sri Lanka. Selama kurun waktu 20 tahun, Peruri telah dipercaya Pemerintah Negara Sri Lanka untuk mencetak Paspor Sri Lanka.

Selama kurun waktu tersebut, total paspor yang telah dicetak Peruri untuk Sri Lanka mencapai lebih dari 10 (sepuluh) juta buku dengan 9 (sembilan) kali penandatanganan kontrak. Pada tahun 2022 ini , kontrak perjanjian kerja sama pencetakan Paspor Sri Lanka telah ditandatangani pada Jumat, 10 Juni 2022 di Kantor Pusat Peruri, Jakarta.

Penandatanganan perjanjian ini dilakukan secara langsung oleh Direktur Operasi Peruri, Saiful Bahri dan Dr. Nayana Dehigama, Executive Chairman Epic Lanka.

“Penandatanganan kerja sama ini menunjukkan bahwa Peruri diakui di dunia internasional atas kualitas produk yang baik serta kemampuannya menjalankan proyek strategis negara-negara luar. Ke depan, Peruri berkomitmen mengembangkan produk-produk cetakan hybrid berbasis digital untuk menambah value suatu produk melalui peningkatan fitur sekuriti serta menjaga kualitas,” kata Saiful Bahri, Direktur Operasi Peruri melalui keterangan tertulis, Selasa (14/6/2022).(Agus)
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2018 - All Rights Reserved
Created by Nusantara Bicara