JAKARTA,.NUBIC,.Kasad Jenderal TNI Mulyono memimpin
upacara serah terima Jabatan Pangdam XVII/Cenderawasih dari pejabat lama
Mayjen TNI Hinsa Siburian kepada pejabat baru Mayjen TNI George Elnadus
Supit bertempat di Markas Besar Angkatan Darat (Mabes TNI-AD) Jakarta
pada Selasa 23 Mei 2017 yang dihadiri oleh para petinggi TNI-AD, Ketua
Umum Persit KCK dan ibu-ibu Persit Kartika Chandra Kirana.

Kepala Staf Angkatan Darat dalam upacara tersebut menyampaikan,” serah terima jabatan di lingkungan TNI AD merupakan bagian dari dinamika organisasi yang berkaitan dengan pembinaan satuan dan pembinaan personel, terutama untuk meningkatkan kualitas kinerja dan produktifitas satuan, serta pengembangan karir Perwira yang bersangkutan.
Dihadapkan dengan dinamika perkembangan situasi di wilayah, kepada para
Panglima Komando Utama (Pangkotama) agar segera merespon secara cepat
situasi dan kondisi yang ada di daerahnya.
Laksanakan koordinasi dengan melibatkan semua pemangku kepentingan di
wilayah guna mencegah terjadinya konflik dan aksi anarkis yang merugikan
kita semua. Jadilah pioner terdepan dalam memperkokoh persatuan dan
kesatuan bangsa di wilayah,” tegas Kasad.
Perlu diketahui bahwa Mayjen TNI George Elnadus Supit adalah lulusan Akademi Militer tahun 1985. Putra Manado kelahiran Denpasar, Bali, 13 Juli 1962 ini perjalanan karir militernya diawali sebagai Komandan peleton di Yonif 310, selanjutnya sebagai Komandan Kompi Senapan di Yonif 312 Kodam III/Siliwangi, dan menjabat Danyonif 643/ Wanara Sakti Kodam VI/Tanjungpura (1999), Dandim 1412/Kolaka dan Dandim 1305/Boul Toli Toli Kodam VII/Wirabuana (2002).
Mayjen TNI George Elnadus Supit yang lulus Sarjana Sosial pada tahun 2013 lalu ini juga sempat menjabat sebagai Wakil Asiten Operasi Kasdam XVI/Patimura, Danbrigif 19/KH Kodam VI/Tanjungpura (2007), Asops Kasdam Jaya (2008), Danrem 073/Makutarama Kodam IV/Diponegoro (2011), Kasdam VI/Mulawarman ( 2015), Asops Kasad (2016) dan sekarang diberi kepercayaan menjabat sebagai Pangdam XVII/Cenderawasih.
Perlu diketahui bahwa Mayjen TNI George Elnadus Supit adalah lulusan Akademi Militer tahun 1985. Putra Manado kelahiran Denpasar, Bali, 13 Juli 1962 ini perjalanan karir militernya diawali sebagai Komandan peleton di Yonif 310, selanjutnya sebagai Komandan Kompi Senapan di Yonif 312 Kodam III/Siliwangi, dan menjabat Danyonif 643/ Wanara Sakti Kodam VI/Tanjungpura (1999), Dandim 1412/Kolaka dan Dandim 1305/Boul Toli Toli Kodam VII/Wirabuana (2002).
Mayjen TNI George Elnadus Supit yang lulus Sarjana Sosial pada tahun 2013 lalu ini juga sempat menjabat sebagai Wakil Asiten Operasi Kasdam XVI/Patimura, Danbrigif 19/KH Kodam VI/Tanjungpura (2007), Asops Kasdam Jaya (2008), Danrem 073/Makutarama Kodam IV/Diponegoro (2011), Kasdam VI/Mulawarman ( 2015), Asops Kasad (2016) dan sekarang diberi kepercayaan menjabat sebagai Pangdam XVII/Cenderawasih.
Posting Komentar