31 Jul 2017

PENINJAUAN PATOK BATAS RI-PNG OLEH BABINSA KORAMIL 1707-16/SOTA






Merauke – Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 1707-16/Sota Sertu David Awaniter bersama Badan Perbatasan RI-PNG Mike Walinaulik yang menjabat sebagai Kepala Bagian melaksanakan peninjauan Patok MM 12.2 Perbatasan antara Republik Indonesia (RI) dan Papua Nugini (PNG) di wilayah Distrik Sota Kabupaten Merauke, Jum’at (28/07).

Sertu David Awaniter menjelaskan bahwa peninjauan/pengecekan yang dilakukan tersebut dimaksudkan untuk tetap memelihara baik dari segi tempat, kedudukannya maupun letak koordinatnya. Selain itu, pada kesempatan ini juga dilakukan perawatan berupa pengecatan tugu berwarna putih disesuaikan dengan warna aslinya.

Pada kesempatan yang sama Kabag Perbatasan Mike Walinaulik yang juga ikut dalam kegiatan menyampaikan banyak terima kasih kepada Koramil 1707-16/Sota maupun para Babinsa atas partisipasi melakukan peninjauan Patok MM 12.2 yang merupakan batas wilayah antara Negara berhasil dilakukan tanpa ada hambatan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kapolres Metro Tangerang Kota Terima Penghargaan Presisi Award dari LEMKAPI

Tangerang, nusantarabicara  –  (19/11/2025) Kepolisian Resor Metro Tangerang Kota menerima kunjungan silaturahmi sekaligus penganugerahan P...