www.nusantarabicara.co

www.nusantarabicara.co
Media Perjuangan Penerus Cita-cita "The Founding Fathers" Bangsa Indonesia
Home » , » Babinsa Koramil 1707-08/Agats Bantu Warga Bangun Sarana Olah Raga

Babinsa Koramil 1707-08/Agats Bantu Warga Bangun Sarana Olah Raga

Written By Nusantara Bicara on 15 Jan 2018 | Januari 15, 2018

Nubic - Asmat adalah nama sebuah Kabupaten yang berada di Propinsi Papua yang kondisi geografisnya mayoritas terdiri dari Perairan, Rawa dan Sungai. Beberapa bangunan yang ada disana seperti perumahan, sarana pendidikan, sarana olah raga dan jalan menggunakan kayu yang dibuat seperti panggung.

Bertempat di Kampung Fakan, Distrik Akat, Kabupaten Asmat Babinsa Koramil 1707-08/Agats Serka Suhaedy membantu masyarakat membangun sarana olah raga yang terbuat dari kayu. Pada Minggu (14/01/18).

Pada kesempatan tersebut Babinsa Serka Suhaedy mengatakan bahwa pembangunan sarana olah raga yang terbuat dari kayu dan dibuat seperti panggung kali itu dikarenakan daerah tersebut merupakan daerah rawa sedangkan bahannya merupakan swadaya dari masyarakat setempat.

“Atas inisiatif dari Babinsa Serka Suhaedy sarana olah raga berupa bulu tangkis, bola volly dan sepak takraw tersebut dikerjakan secara gotong-royong dengan tujuan untuk meningkatkan bakat masyarakat sesuai keahlian yang dimilikinya serta sebagai sarana untuk menjaga kesehatan”. Ungkap Suhaedy.

“Selain digunakan sebagai sarana olah raga tempat tersebut juga dapat dimanfaatkan sebagai tempat upacara bagi siswa-siswi SD Negeri Fakan yang mana selama ini belum memiliki lapangan sekolah”. jelasnya.


Kepala Kampung Fakan Yohanis Tinimbi dan masyarakat setempat sangat mendukung dibangunnya sarana olah raga tersebut, hal itu dapat terlihat dimana proses pengerjaannya masyarakat setempat saling bahu-membahu bergotong-royong dengan penuh semangat walaupun bermandikan lumpur,"Ungkapnya.
Share this article :

+ komentar + 1 komentar

15 Januari 2018 pukul 14.15

Terimalasih Bapak Babinsa

Posting Komentar

 
Copyright © 2018 - All Rights Reserved
Created by Nusantara Bicara