www.nusantarabicara.co

www.nusantarabicara.co
Media Perjuangan Penerus Cita-cita "The Founding Fathers" Bangsa Indonesia
Home » , » Jaga Silaturahmi Dengan Masyarakat, Danposramil Jajaran Koramil 1707-08/Agats Tatap Muka Dengan Warga Binaannya

Jaga Silaturahmi Dengan Masyarakat, Danposramil Jajaran Koramil 1707-08/Agats Tatap Muka Dengan Warga Binaannya

Written By Nusantara Bicara on 15 Jan 2018 | Januari 15, 2018

Nubic, Asmat - Bertempat di Balai Kampung Binam, Distrik Suwator, Kab. Asmat Danposramil Suwator jajaran Koramil 1707-08/Agats Serma Yahya Ansanay didampingi Babinsa Serda Ramli dan Serda Fanriyanto melaksanakan tatap muka bersama aparat kampung dan masyarakat. Pada Minggu (14/11/18).

Pada kesempatan tersebut Danposramil Suwator Serma Yahya Ansanay menagatakan kegiatan tatap muka yang kita lakukan ini merupakan agenda rutin setiap tiga bulan sekali disetiap Kampung jajaran Koramil 1707-08/Agats.

“Dengan agenda rutin seperti ini, kita juga gunakan sebagai ajang silaturahmi kepada masyarakat setempat serta untuk mengetahui secara langsung tentang Keamanan, Kesehatan, Pendidikan maupun dalam bercocok tanam”. Ungkap Ansanay.

“Apabila Kemanan, Kesehatan dan Pendidikannya bagus sudah pasti wilayah atau kampung bapak-bapak atau ibu-ibu sekalian akan berkembang dan maju. Untuk itu dalam mewujudkannya membutuhkan peran kita semua”. jelasnya.

“Selain itu, untuk mencukupi kebutuhan hidup sehari-hari jangan selalu menunggu perhatian dari pemerintah saja tetapi kita harus bisa berusaha agar berkembang dengan cara bercocok tanam memanfaatkan lahan ada”. Imbuhnya.


Kepala Kampung Binam Bapak Darius Emnam mengucapkan banyak terima kasih kepada Kormail 1707-08/Agats yang mana selalu peduli terhadap wilayah binaannya untuk lebih maju baik dari segi Keamanan, Kesehatan dan Pendidikan maupun bercocok tanam, Tambahnya.
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2018 - All Rights Reserved
Created by Nusantara Bicara