Palangka Raya, nusantarabicara.co - Korem 102/Panju Panjung bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalteng dan PHBI Provinsi menyelenggarakan Sholat Idul Fitri 1 Syawal 1440 Hijriah/2019 Masehi di Bundaran Besar Palangka Raya.
Hadir dalam pelaksanaan sholat Ied, Danrem 102/Pjg, Kolonel Arm Syaiful Rizal dan Sekda Provinsi Kalimantan Tengah Bapak Fahrizal Fitri dan juga beberapa kepala SOPD Kalteng serta ribuan masyarakat Kota Palangka Raya. Selain itu juga diikuti oleh anak yatim dari panti asuhan Nurul Sholihin dan Panti asuhan Berkah.
Danrem 102/Pjg, Kolonel Arm Syaiful Rizal usai pelaksanaan sholat Ied mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri 1 Syawal 1440 Hijriah/2019 kepada seluruh masyarakat Prov. Kalimantan Tengah.
"Kepada masyarakat Kalimantan Tengah, atas nama pribadi dan keluarga besar Korem 102/Pjg mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri 1 Syawal 1440 Hijriah/2019 Mohon maaf lahir dan bathin," ucap Danrem 102/Pjg.
Sekda Kalteng Fahrizal Fitri mewakili Gubernur Kalteng dalam sambutannya mengajak masyarakat menyambut hari kemenangan dengan penuh suka cita karena telah berhasil melewati sebulan penuh berpuasa juga mengendalikan hawa nafsu.
"Di hari kemenangan 1 Syawal 1440 Hijriyah ini, kami mewakili Gubernur dan Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah mengucapkan selamat Hati Raya Idul Fitri kepada seluruh masyarakat Kalimantan Tengah, minal Aidzin wal Faidzin mohon maaf lahir dan batin," tutupnya.
Sedangkan kelancaran pelaksanaan sholat ied di Kota Palangka Raya kali ini tidak terlepas dari adanya personel gabungan dari TNI - Polri serta seluruh pihak terkait yang melaksanakan pengamanan. (Pendam XII/Tpr)
Posting Komentar