Media Perjuangan Penerus Cita-cita "The Founding Fathers" Bangsa Indonesia

Media Perjuangan Penerus Cita-cita "The Founding Fathers" Bangsa Indonesia
Bersatu Kita Teguh, Bercerai Kita Runtuh. Itulah Motto Media Kami
Home » , , » Kadispenau: Pengelolaan Muspusdirla Harus Sarat Dengan Tehnologi

Kadispenau: Pengelolaan Muspusdirla Harus Sarat Dengan Tehnologi

Written By Nusantara Bicara on 20 Jun 2019 | Juni 20, 2019


Yogyakarta, nusantarabicara.coMerupakan kunjungan pertama kali pasca dilantik, Kepala Dinas Penerangan TNI AU Marsekal Pertama TNI Fajar Adriyanto, M, S.I, meninjau perkembangan Museum Pusat TNI AU Dirgantara Mandala (Muspusdirla), Rabu (19/6/19). Kedatangannya tersebut diterima langsung oleh Kepala Muspusdirla Kolonel Sus Drs. Dede Nasrudin. 

Kadispenau selain banyak memberikan ide dan gagasanya untuk kemajuan Muspusdirla, juga beharap muspusdirla mampu mengikuti perkembangan saat ini, dan terus maju dengan penambahan berbagai koleksi yang ada, dengan managemen yang sarat dengan tehnologi.

Orang nomer satu di Dinas penerangan tersebut meninjau langsung ke beberapa tempat terkait perkembangan terkini Muspusdirla dengan berbagai koleksi yang dimilikinya. Selain sebagai kunjungan kerja perdananya, juga dalam rangka persiapan Sarasehan dalam rangka Hari Bhakti TNI AU Ke-72 yang rencananya akan digelar pada 29 Juli mendatang. 


Dalam kesempatan tersebut Kadispenau menyempatkan untuk masuk ke pesawat Hercules, salah satu koleksi yang bersejarah dalam peristiwa Operasi Trikora, dimana pesawat tersebut, merupakan pesawat hercules pertama di Indonesia. Di era presiden Soekarno. Selain itu Kadispen mengadakan pengecekan ke berbagai koleksi, baik di museum engine, ruang alutsista, diorama, mini teater,dan gedung komunikasi Elektronik (Komlek) ( Dodik  )

Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2018 - All Rights Reserved
Created by Nusantara Bicara