Media Perjuangan Penerus Cita-cita "The Founding Fathers" Bangsa Indonesia

Media Perjuangan Penerus Cita-cita "The Founding Fathers" Bangsa Indonesia
Bersatu Kita Teguh, Bercerai Kita Runtuh. Itulah Motto Media Kami
Home » , , » Peringati HUT Kodam, Antang Peduli Berbagi Bersama Anak-anak Disabilitas

Peringati HUT Kodam, Antang Peduli Berbagi Bersama Anak-anak Disabilitas

Written By Nusantara Bicara on 18 Jul 2019 | Juli 18, 2019


Pangkalan Bun, nusantarabicara.co - Prajurit dan Persit Kartika Chandra Kirana Kompi Senapan (Kipan) B Batalyon Infanteri Raider 631/Antang melaksanakan program Antang Peduli dengan berkunjung dan memberikan bantuan pada siswa-siswi Sekolah Luar Biasa Negeri 2 Pangkalan Bun, Jalan Pancasila, Kelurahan Madurejo pada hari Rabu kemarin.

Selain memberikan bantuan, Program Antang Peduli juga memberikan hiburan dan mengajak anak-anak penyandang disabilitas untuk bermain bersama.


Komandan Kompi B Yonif R 631/Atg, Lettu Inf Mondrayadi yang memimpin langsung kegiatan dalam sambutan mengatakan, kegiatan Antang Peduli kali ini digelar dalam rangka silaturahmi dan memberikan bantuan kepada para siswa-siswi SLB.

"Juga dalam rangka memperingati HUT ke-61 Kodam XII/Tpr, olehnya kami juga ingin berbagi kebahagiaan dengan anak-anak disini," ujar Lettu Inf Mondrayadi.

Kepala Sekolah SLB Negeri 2 Pangkalan Bun, Bapak Ngadimin mengucapkan terima kasih atas kedatangan anggota Kompi B Yonif R 631/Atg, dengan kehadiran para bapak-bapak TNI maka akan dapat menumbuhkan semangat dan motivasi kepada anak didik kami serta memberikan wawasan baik kepada anak-anak Disabilitas maupun para guru," tutupnya. (Pendam XII/Tpr)


Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2018 - All Rights Reserved
Created by Nusantara Bicara