Media Perjuangan Penerus Cita-cita "The Founding Fathers" Bangsa Indonesia

Media Perjuangan Penerus Cita-cita "The Founding Fathers" Bangsa Indonesia
Bersatu Kita Teguh, Bercerai Kita Runtuh. Itulah Motto Media Kami
Home » , , » BUKA RAT KOPERASI PRAJA WIRA YAKTHI, INI PESAN DANREM 172/PWY

BUKA RAT KOPERASI PRAJA WIRA YAKTHI, INI PESAN DANREM 172/PWY

Written By Nusantara Bicara on 30 Jan 2020 | Januari 30, 2020


Abepura, nusantarabicara.co  – Komandan Korem 172/PWY Kolonel Inf J. Binsar Parluhutan Sianipar membuka secara resmi pelaksanaan Rapat Anggota Tahunan (RAT) Primer Koperasi Kartika Praja Wira Yakthi di aula Makorem 172/PWY, Rabu (29/1).

Pada kesempatannya Danrem berpesan, Primer Koperasi agar mampu mengelola serta  mengembangkan potensi yang ada dalam memajukan koperasi yang lebih maju.


“Tingkatkan inovatif, kreatifitas serta gandeng mitra kerja untuk mengembangkan sayap Koperasi. Hal itu, guna mewujudkan kesejahteraan anggota, sehingga Koperasi betul-betul dirasakan ada oleh anggotanya. Untuk itu pengurus harus memaparkan hasil evaluasi secara transparan”, katanya.

Hasil evaluasi yang transparan ini, terang dia, hendaknya dijadikan sebagai landasan untuk merumuskan program dan kebijakan kedepan, yang berorientasi kepada kehidupan Koperasi lebih baik, sehingga mampu memberikan manfaat secara maksimal bagi kesejahteraan anggotanya. 

"Saya berharap kepada seluruh peserta rapat untuk dapat berpartisipasi secara aktif, dengan memberikan ide positif, saran bahkan kritik yang sifatnya membangun terhadap pelaksanaan program kerja dan anggaran koperasi pada tahun lalu. Sehingga diharapkan pelaksanaan program kerja dan anggaran tahun 2020 menjadi lebih berkualitas," ujarnya. 

Hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya, Kapuskop Kartika Cenderawasih Kolonel Kav Edward Sitorus, Perwakilan Disperindakop, Kasrem Letkol Inf Jeffry Antonius Bojoh, Para Kasi dan Kabalak Korem 172/PWY serta seluruh anggota Primer Koperasi Praja Wira Yakthi. (Penrem 172)
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2018 - All Rights Reserved
Created by Nusantara Bicara