Media Perjuangan Penerus Cita-cita "The Founding Fathers" Bangsa Indonesia

Media Perjuangan Penerus Cita-cita "The Founding Fathers" Bangsa Indonesia
Bersatu Kita Teguh, Bercerai Kita Runtuh. Itulah Motto Media Kami
Home » , , » Memupuk Disiplin Sejak Dini Satgas Raider 300 Latihkan PBB

Memupuk Disiplin Sejak Dini Satgas Raider 300 Latihkan PBB

Written By Nusantara Bicara on 14 Mar 2020 | Maret 14, 2020


Papua, nusantarabicara.co - Pentingnya kedisiplinan sejak dini yang di lakukan oleh Satgas Pamtas Raider 300/Bjw, Pos Workwana kepada SD Inpres Pir-II dengan melatihkan baris-berbaris guna melatih sikap, mental dan kekompakan di Distrik Arso. 

Hal tersebut yang disampaikan Dansatgas Raider 300/Bjw, Letkol Inf Ary Sutrisno S.I.P dalam rilis tertulisnya di Kabupaten Keerom, Papua. Sabtu ( 14/3/2020)


Dikatakan Dansatgas, Pelatihan PBB (Peraturan Baris-Berbaris) dapat membentuk sikap kedisiplinan, kekompakan, loyalitas dan kepedulian serta melatih daya konsentrasi setiap pelajar tentang solidaritas dalam bentuk tim ataupun kelompok.

"Serda Aditya Permana berserta 4 orang anggota  melatihkan PBB tersebut bertujuan untuk membentuk karakter para pelajar agar lebih disiplin dan memupuk jiwa Nasionalisme serta semangat dalam belajar." tuturnya.

Sebelum praktek, pelatih memberikan teori dan contoh gerakan agar dapat dilihat dan mudah diikuti para murid.

Setelah murid mengerti, barulah memberikan pratek kepada murid-muridnya dengan instruksi dan menilai gerakannya, jika masih salah maka akan koreksi dan diulang lagi sampai benar gerakannya.

Semua murid terlihat sangat antusiasme dengan pelatihan yang diberikan oleh Satgas Raider 300/Bjw. Saat latihan berlangsung mereka memperhatikan dengan seksama apa yang dijelaskan dan saat praktek terlihat senang begitu bersemangat melakukan gerakan demi gerakan. Begitu juga dengan yang sedang melihat latihan dari pinggir tempat latihan.

Sementara itu, Kepala Sekolah SD Inpres Pir ll  berharap dengan adanya pelatihan PBB ini para murid dapat mengerti maksud dan tujuan PBB sehingga nantinya mampu menerapkan hidup disiplin baik dilingkungan sekolah maupun di tempat tinggalnya masing masing.

"Kami dari pihak Sekolah mengucapkan terima kasih kepada Bapak TNI khususnya Satgas Raider 300 dengan kesiapannya melatih PBB untuk murid murid, mereka sangat senang dan gembira dengan kehadiran Bpk TNI dan juga dari kami pihak guru juga turut senang", ungkap Ibu Maria (42 th) selaku kepala sekolah SD Inpres Pir ll.(Pen Satgas Raider 300) 

Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2018 - All Rights Reserved
Created by Nusantara Bicara