Media Perjuangan Penerus Cita-cita "The Founding Fathers" Bangsa Indonesia

Media Perjuangan Penerus Cita-cita "The Founding Fathers" Bangsa Indonesia
Bersatu Kita Teguh, Bercerai Kita Runtuh. Itulah Motto Media Kami
Home » , , , » Kodim 1208/Sbs Sosialisasikan Protokol Kesehatan Menuju New Normal

Kodim 1208/Sbs Sosialisasikan Protokol Kesehatan Menuju New Normal

Written By Nusantara Bicara on 9 Jun 2020 | Juni 09, 2020


Sambas, nusantarabicara.co - Kodim 1208/Sambas, melaksanakan sosialisasi pendisiplinan protokol kesehatan menuju tatanan normal baru di Makodim 1208/Sbs Jln. M.H. Tabrani, Kec. Sambas, Kab. Sambas. Kegiatan tersebut merupakan tindak lanjut dari kebijakan Presiden yang dijabarkan oleh Gubernur Kalbar, Pangdam XII/Tpr dan Kapolda Kalbar.

Menurut Dandim 1208/Sbs Letkol Inf Setyo Budiyono, SH, M Tr(Han), dalam menghadapi tatanan normal baru atau yang lebih tren di sebut new normal dibutuhkan partisipasi dari masyarakat.


"Tujuan dari kegiatan ini untuk memberikan imbauan kepada masyarakat agar lebih disiplin selalu memperhatikan protokol kesehatan. Terutama dalam hal Physical Distanching, menggunakan masker dan rajin cuci tangan. Sebagai salah satu upaya dalam rangka pendisiplinan kepada seluruh masyarakat di Kab. Sambas," ungkapnya.

Selanjutnya Dandim juga mengatakan, bersama dengan stake holder yang ada, pastinya kami akan tindaklanjuti dilapangan dengan menerjunkan Tim Gugus Tugas Covid-19 Kab. Sambas.

Harapan kami dalam pelaksanaan sosialisasi nantinya, agar lebih dilakukan secara humanis supaya lebih dapat diterima dan di terapkan oleh masyarakat dalam kehidupan sehari-hari sampai keadaan normal kembali, tandasnya. (Pendam XII/Tpr)
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2018 - All Rights Reserved
Created by Nusantara Bicara