Papua, nusantarabicara.co - Selain mendukung Kesehatan Personil Satgas (Satuan Tugas) Yonif Raider 100/PS, Pos Kotis yang berada di Wilayah Kabupaten Keerom, Desa Wonorejo, Letda Ckm dr. Teguh selaku Dokter Satgas Yonif Raider 100/PS bersama Anggota Kesehatan juga turut membantu mengobati Warga Desa Wonorejo yang sedang sakit. Rabu, (22/07/2020)
Letda Ckm dr. Teguh dan anggota Kesehatan Kotis melaksanakan pemeriksaan dan pengobatan terhadap salah satu Warga Desa Wonorejo atas nama Bpk. Tamrin (74 Th), yang memiliki riwayat penyakit Malaria dan typhus, yang mengakibatkan badan lemas,kepala pusing, nafsu makan berkurang.
Saat Letda Ckm dr. Teguh beserta anggota Kes lainnya melakukan pemeriksaan mengatakan, "tensi bapak 150/100, sehingga mengakibatkan pusing dan badan jadi lemas," terangnya.
"Untuk itu dalam mengatasi keluhan Bpk Tamrin, Saya berikan Vitamin serta Obat lainnya sehingga menambah nafsu makan dan badan kembali Vit Lagi" pungkasnya.
Tidak hanya itu Dr. Teguh langsung melakukan observasi ke Rumah Bpk Tamrin dan alhasil keadaan Bpk Tamrin sudah berangsur membaik.
Sementara itu, Bpk Tamrin (74 Th) menyampaikan ucapan terima kasih kepada TNI (Satgas Yonif Raider 100/PS) yang telah memberikan pelayanan kesehatan.
“Terima kasih bapak TNI telah memberikan bantuan pengobatan kepada saya Semoga bapak-bapak selalu diberi kesehatan dalam menjalankan tugasnya,” katanya. (Pen Yonif Raider 100/PS)
Posting Komentar