Media Perjuangan Penerus Cita-cita "The Founding Fathers" Bangsa Indonesia

Media Perjuangan Penerus Cita-cita "The Founding Fathers" Bangsa Indonesia
Bersatu Kita Teguh, Bercerai Kita Runtuh. Itulah Motto Media Kami
Home » , » Prajurit TNI Gelar Buka Puasa Bersama Di Daerah Misi

Prajurit TNI Gelar Buka Puasa Bersama Di Daerah Misi

Written By Nusantara Bicara on 1 Mei 2021 | Mei 01, 2021


Kongo, nusantarabicara.co - . Prajurit TNI yang tergabung dalam Satgas Kizi Konga XX-R MONUSCO menggelar buka puasa bersama bertempat di Bumi Nusantara Camp Mavivi Beni, Republik Demokratik Kongo, Rabu (28/04/2021).

Dalam kegiatan buka puasa bersama yang tidak hanya diikuti personel Satgas Kizi ini juga mengundang beberapa pejabat seperti Komandan Batalyon Tanzania, Wakil Komandan QRF (Quick Reaction Force), tim COE (Contingent Owned Equipment) UN serta perwakilan dari kontingen masing-masing negara muslim yang tergabung dalam misi perdamaian di Kongo.

 

Komandan Satgas Kizi XX-R Letkol Czi Ardianta Purwandhana, S.Hub. Int. M.Han menyampaikan kegiatan yang dilaksanakan ini bertujuan sebagai sarana yang sangat baik guna mempererat silaturahmi dan menjalin persaudaraan antar masing-masing negara yang turut serta dalam misi MONUSCO, serta diharapkan kedepannya akan terus bersinergi dan saling koordinasi demi tercapainya tujuan yang dimandatkan kepada Satgas Kizi Konga XX-R MONUSCO.

Lebih lanjut Dansatgas menegaskan, walaupun dihadapkan dengan kegiatan rutin yaitu patroli yang sangat padat, akan tetapi itu bukan menjadi suatu alasan untuk tidak berpuasa. 

“Semoga keimanan kita semakin bertambah dan setiap keringat yang keluar di daerah misi ini menjadi ladang pahala untuk kita,” ujarnya.

 Sementara itu, menurut salah satu undangan yang hadir dalam acara buka bersama menyampaikan rasa kagumnya terhadap prajurit Kontingen Garuda yang beragama muslim, karena di tengah pelaksanaan ibadah puasa, mereka tetap bekerja dengan penuh keikhlasan tanpa menunjukan rasa letih sedikit pun. Ia juga berharap agar hubungan antar kontingen dapat berjalan dengan baik dan harmonis baik selama misi maupun setelah misi berakhir.(Puspen TNI)

 

Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2018 - All Rights Reserved
Created by Nusantara Bicara