Media Perjuangan Penerus Cita-cita "The Founding Fathers" Bangsa Indonesia

Media Perjuangan Penerus Cita-cita "The Founding Fathers" Bangsa Indonesia
Bersatu Kita Teguh, Bercerai Kita Runtuh. Itulah Motto Media Kami
Home » » Bantuan Tidak Merata, Masyarakat Mengeluh Lantaran Tidak Pernah Mendapat Bantuan Apapun

Bantuan Tidak Merata, Masyarakat Mengeluh Lantaran Tidak Pernah Mendapat Bantuan Apapun

Written By Nusantara Bicara on 1 Des 2022 | Desember 01, 2022





  JEMBER, Nusantara Bicara - Ternyata masih banyak warga desa yang seharusnya mendapatkan bantuan dari pemerintah malah justru warga yang betul-betul tidak mampu, tidak pernah mendapatkan bantuan apapun.

  Saat ditemui dirumahnya, rabu (30/11/2022) salah satu warga dusun Karanganyar Desa Sumbersalak Kecamatan Ledokombo mengaku tidak pernah mendapatkan bantuan apapun dari awal adanya bantuan. Selaku pemilik rumah, Sunoto dan Sunipa yang bekerja sebagai buruh tani mengatakan bahwa setiap ada bantuan apapun dari dulu, beliau tidak pernah mendapatkan dan merasakan bantuan itu.

  Beliau yang asli warga Dusun Karanganyar rt 01 rw 13 Desa Sumbersalak dari dulu tidak pernah mendapatkan bantuan, karena sudah jelas warga yang tidak mampu dan juga sudah lanjut usia.



Beliau merasa kecewa lantaran dari dulu Sunoto dan Sunipa hanya diminta foto KTP dan KK, dengan janji akan diberi bantuan dari ketua RT hingga pemdes setempat. Akan tetapi sampai saat ini beliau tidak pernah mendapatkan bantuan apapun dari pemerintah.

  Jika melihat dari kondisi tempat tinggal, seharusnya sudah tidak layak huni karena masih berdinding bambu dan lantai masih berupa tanah.

  Berarti selama ini pemerintah desa Sumbersalak memberikan bantuan tidak merata, buktinya sudah jelas bahwa Sunoto dan Sunipa hingga saat ini merasa kecewa lantaran tidak pernah mendapatkan bantuan apapun padahal jelas-jelas warga yang tidak mampu. Justru malah yang mendapatkan bantuan kebanyakan masih famili dari orang-orang yang punya jabatan di desa Sumbersalak.(Vans)

Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2018 - All Rights Reserved
Created by Nusantara Bicara