Media Perjuangan Penerus Cita-cita "The Founding Fathers" Bangsa Indonesia

Media Perjuangan Penerus Cita-cita "The Founding Fathers" Bangsa Indonesia
Bersatu Kita Teguh, Bercerai Kita Runtuh. Itulah Motto Media Kami
Home » » Special Performance WBP Rutan Cipinang Kanwil Kumham DKI Jakarta Tampil di Festival Bina Eksplorasi Tahun 2022

Special Performance WBP Rutan Cipinang Kanwil Kumham DKI Jakarta Tampil di Festival Bina Eksplorasi Tahun 2022

Written By Nusantara Bicara on 10 Des 2022 | Desember 10, 2022




Jakarta, Nusantara Bicara - Rutan Kelas I Cipinang turut berpartisipasi dalam kegiatan Festival Bina Eksplorasi Tahun 2022 yang diselenggarakan oleh Jeera Foundation bersama Imaniar Production bekerja sama dengan Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta bertempat di M Bloc Space, Jakarta Selatan (Jum’at, 09/12).

Melalui kegiatan ini masing-masing Unit Pelaksana Teknis (UPT) di lingkungan Kantor Wilayah DKI Jakarta menampilkan hasil pembinaan yang selama ini dilakukan diantaranya yaitu Seni Tari, Grup Musik, hingga Produk Hasil Kemandirian.

Ruci Band yang merupakaan binaan dari Rutan Cipinang turut berpartisipasi memeriahkan Festival Bina Eksplorasi dengan lantunan lagu-lagu keren serta Hasil karya WBP Rutan Cipinang seperti Lukis, Sablon, Kerajinan Kulit dan lain-lain juga di tampilkan di Festival tersebut.



Plt. Kepala Rutan Cipinang Iswandi sangat mengapresiasi kegiatan tersebut dan mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak-pihak dalam mensukseskan penyelenggaraan Festival Bina Eksplorasi.


“Terimakasih kepada pihak penyelenggara yang telah menyediakan wadah bagi Warga Binaan kami untuk turut berpartisipasi menampilkan bakat serta ajang memperkenalkan hasil karya mereka yang dapat dilihat oleh masyarakat umum, selain itu dapat membuktikan bahwa mereka (WBP) dapat bersaing dengan masyarakat dalam hal kesenian” tutup Iswandi.(Agus)

Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2018 - All Rights Reserved
Created by Nusantara Bicara