www.nusantarabicara.co

www.nusantarabicara.co
Media Perjuangan Penerus Cita-cita "The Founding Fathers" Bangsa Indonesia
Home » » Medali Perunggu Untuk Tim Karate Pasmar 3

Medali Perunggu Untuk Tim Karate Pasmar 3

Written By Nusantara Bicara on 2 Feb 2025 | Februari 02, 2025




Sorong.  Nusantara Bicara    ---   Medali Perunggu diperoleh Tim Karate Pasmar 3 Pada Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Karate Championship KASAL CUP IV tahun 2025 yang diselenggarakan di Gelanggang Olahraga (GOR) Remaja, Jakarta Utara. Jumat (31/01/2025).

Sebanyak 16 atlet Karate Pasmar 3 yang tergabung dalam Kontingen INKAI Marinir, empat diantaranya berhasil membawa medali perunggu pada beberapa kategori yang berbeda diantaranya Serda Mar Azizul Hakim berhasil meraih juara 3 pada Kumite Open Senior Putra kelas-75 kg, Serda Mar Dirga Pramudya meraih juara 3 pada Kumite Open Senior Putra kelas-67 kg.


Sedangkan, Pratu Mar Wakole berhasil meraih juara 3 pada Kumite Open Senior Putra kelas-84 kg dan Prada Mar Maulana Hendriono yang meraih juara 3 pada kategori TNI-Polri Kumite Putra kelas-55 kg.

Di tempat terpisah Komandan Pasmar 3 Brigjen TNI (Mar) Andi Rahmat M., berpesan kepada seluruh atlet "dalam sebuah proses perjuangan yang panjang dan kerja keras serta diiringi doa akan selalu membuahkan hasil yang terbaik," ucapnya.(PS)
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2018 - All Rights Reserved
Created by Nusantara Bicara