Nusantara Bicara Jabar,-
Korem 062/Tarumanagara, Kolonel Inf Dadi Sutandi, S.E., M.M., melaksanakan kunjungan kerja ke Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Garut Jalan Raden Dewi Sartika No. 2, Garut,Kamis (8/I/2026).
Kunjungan kerja dalam rangka silaturahmi dan mempererat sinergi, serta meningkatkan koordinasi antar Instansi di wilayah Kabupaten Garut.
Dalam Kunjungan tersebut Danrem beserta rombongan disambut langsung oleh Kepala Rutan Kelas IIB Garut Mochamad Ismail, S.E., beserta jajaran. Pada kesempatan itu, Danrem meninjau secara langsung kondisi sarana dan prasarana Rutan, sistem pengamanan, serta pelaksanaan pembinaan terhadap warga binaan pemasyarakatan.
Danrem menyampaikan bahwa kunjungan kerja ini merupakan bagian dari upaya TNI AD, khususnya Korem 062/Tn, dalam mendukung terciptanya stabilitas keamanan dan ketertiban wilayah melalui kerja sama lintas sektor.
“Sinergi dan koordinasi yang baik antara TNI dan jajaran pemasyarakatan sangat penting untuk menjaga keamanan, ketertiban, serta mendukung program pembinaan warga binaan agar berjalan optimal,” ujar Danrem.
Selain itu, Danrem juga mengapresiasi kinerja jajaran Rutan Garut yang telah melaksanakan tugas dengan baik, juga berharap komunikasi dan kerja sama yang telah terjalin dapat terus ditingkatkan
Kegiatan kunjungan kerja berlangsung dengan aman, tertib, dan penuh keakraban, serta diakhiri dengan penyerahan plakat dan sesi foto bersama, sebagai wujud kebersamaan dan soliditas antar instansi.
Kegiatan dihadiri oleh Kasirenrem 062/Tn, Kasiintelrem 062/Tn, Kasilogrem 062/Tn, Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan Kelas IIB Garut, Kepala Seksi Keamanan dan Ketertiban Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Garut, Kepala Dinas Tenaga kerja dan Transmigrasi Garut."tutupnya
( Nusantara Bicara / Penrem 062/Tn)

























