Media Perjuangan Penerus Cita-cita "The Founding Fathers" Bangsa Indonesia

Media Perjuangan Penerus Cita-cita "The Founding Fathers" Bangsa Indonesia
Bersatu Kita Teguh, Bercerai Kita Runtuh. Itulah Motto Media Kami
Home » » Puslatpur Marinir 6 Antralina Jampang Tengah Sambut Hangat Kedatangan Anak-Anak PAUD

Puslatpur Marinir 6 Antralina Jampang Tengah Sambut Hangat Kedatangan Anak-Anak PAUD

Written By Nusantara Bicara on 29 Feb 2020 | Februari 29, 2020


Jawa Barat, nusantarabicara.co - Bertempat di Markas Komando Latihan tempur Marinir 6 Antralina Jampang Tengah Sukabumi Puluhan anak anak PAUD didampingi oleh Guru - guru PAUD dan Orangtuanya  dari Paud Mawar, PAUD Manggis, PAUDTeratai, PAUD An Nur, PAUD Kasih Ibu beserta Orangtua  dan guru - gurunya dari wilayah kecamatan Jampang tengah berisilaturahmi dan diajak bermain dan dikenalkan lebih dalam dan sejak dini tentang sosok Prajurit TNI khususnya Korps Marinir oleh para prajurit Korps Marini 6 Antralina Jampang tengah Sukabumi yang sat ini dikomandani oleh Mayor Marinir Sonny Mahendra (25/02/2020)

Kedatangan Anak -Anak PAUD dari wilayah  Jampang tengah disambut hangat oleh Danpuslatpur Mayor Mar Sonny Mahendra  beserta jajarannya


Danpuslatpur Marinir 6 Antralina Jampang Tengah Sukabumi Mayor Sonny Mahendra menyampaikan bahwa  Pendidikan anak usia dini (PAUD) adalah jenjang pendidikan sebelum jenjang pendidikan dasar yang merupakan suatu upaya pembinaan yang ditujukan bagi anak sejak lahir sampai dengan usia enam tahun yang dilakukan melalui pemberian rangsangan pendidikan untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan jasmani dan rohani agar anak memiliki kesiapan dalam memasuki pendidikan lebih lanjut, yang diselenggarakan pada jalur formal, nonformal, dan informal.

Selanjutnya  Danpuslatpur menyampaikan bahwa,tujuan kegiatan ini yaitu  membentuk anak Indonesia yang berkualitas, yaitu anak yang tumbuh dan berkembang sesuai dengan tingkat perkembangannya sehingga memiliki kesiapan yang optimal di dalam memasuki pendidikan dasar serta mengarungi kehidupan pada masa dewasa.

Danpuslatpur menyampaikan bahwa,kegiatan ini juga diisi dengan pengenalan tentang Profesi Tentara Nasional Indonesia (TNI ) kepada Anak - anak Paud guru beserta Orang tua Anak- anak PAUD.Dimana TNI bertugas menjaga dan pertahan dan keamanan serta kedaulatan NKRI dan juga mempunyai pokok lain yaitu ikut mendukung kemajuan Pemerintah Daerah 

"Terimakasih atas kedatangan Anak -anak PAUD beserta Orangtua dan para Gurunya Mudah mudahan kegiatan ini bermanfaat untuk Kira semua dan saya berharap TNI semakin dikenal baik oleh Masyarakat sejak Usia Dini dan semakin dicintai Rakyat,"ucapnya. (Hasbi Ash Shidiki )
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2018 - All Rights Reserved
Created by Nusantara Bicara