Bersatu Kita Teguh, Bercerai Kita Runtuh adalah Motto Media Kami...

Bersatu Kita Teguh, Bercerai Kita Runtuh adalah Motto Media Kami...
MEDIA Penerus Perjuangan CITA-CITA ‘THE FOUNDING FATHERS’ Bangsa INDONESIA
Home » , , , » PASILOG KOREM 172/PWY LAKSANAKAN PENGECEKAN KE POS JAJARAN SATGAS YONIF 713/ST

PASILOG KOREM 172/PWY LAKSANAKAN PENGECEKAN KE POS JAJARAN SATGAS YONIF 713/ST

Written By Nusantara Bicara on 9 Jun 2020 | Juni 09, 2020


Papua, nusantarabicara.co - Mayor Inf Rony (Pasilog Korem 172/PWY) dan tim melaksanakan Pengecekan Verifikasi Memorandum Pos-pos Satgas Pamtas Yonif 713/ST selama dua hari, hari Senin dan hari Selasa,  hari ini merupakan hari kedua. Selasa (09/06/2020)

Turut hadir dalam kegiatan ini Letkol Inf Dony Gredinand,S.H.,M.Tr.Han.,M.I.Pol (Dansatgas Yonif 713/ST), Mayor Inf Rony (Pasilog Korem 172/PWY), Kapten Inf Simon F.  Pasaribu (Wadan Satgas Yonif 713/ST), Lettu Inf Suyono (Pasi Intel Satgas Yonif 713/ST), Lettu Inf Aji Satrio (Pasiops Satgas Yonif 713/ST), Lettu Inf M. Hanif (Pasilog Satgas Yonif 713/ST), Lettu Chb Nur Budi (Dantonkom Satgas Yonif 713/ST)
dan para Danki dan Danpos Satgas Yonif 713/ST serta Serka Rahmat (Batilog Korem 172/PWY) 



Pada hari pertama Senin 08 Juni 2020 pos pertama yang di datangi oleh Pasilog 172/PWY dan tim adalah Pos Nafri yang terletak di Kampung Nafri Kota Jayapura Provinsi Papua, dan dilanjutkan menuju pos Kout,  Pos jajaran Kompi A dan Kompi C serta Pos Kotis yang berada di wilayah Distrik  Muara Tami dan Distrik Arso Kota Jayapura Provinsi Papua dengan melaksanakan pemeriksaan yang sama.

Pasilog dan Tim melaksanakan pengecekan barang - barang inventaris Satgas seperti rompi, helm, radio, genset, lemari,tempat tidur dengan kasurnya,kendaraan baik roda 2 maupun lebih dan lain sebagainya, Pengecekan seluruh bagian Pos, Pengecekan ruang data Pos dan Pengecekan produk memorandum inventaris Kolakops.


Untuk hari kedua Selasa tanggal 09 Juni 2020 Tim dari Pasilog Korem 172/PWY dan tim melaksanakan pengecekan ke Pos Jajaran Kompi B dan D di wilayah Yetty dan Pitewi Distrik Arso Timur Kab.Keerom Kota Jayapura Provinsi Papua.

Mayor Inf Rony selaku Pasilog Korem 172/PWY dalam kegiatan ini menyampaikan supaya setiap prajurit selalu menjaga moril dan semangat di akhir penugasan, menjaga inventaris yang ada di pos dengan baik baik inventaris perorangan maupun inventaris pos dan segera melaporkan ke Komando atas apabila ada barang - barang inventaris yang rusak. 

Dansatgas Pamtas Yonif 713/ST Letkol Inf Dony Gredinand,S.H.,M.Tr.Han.M.I.Pol mengungkapkan bahwa dalam setiap kesempatan saya selaku Dansatgas selalu menekankan kepada seluruh prajurit saya untuk selalu menjaga barang-barang inventaris yang dipertanggungjawabkan kepada perorangan maupun kepada pos.

Barang-barang itu adalah milik negara dan dibeli dengan menggunakan uang rakyat sehingga harus terus kita rawat dan kita jaga dengan baik.

Dan kami bersyukur dalam pemeriksaan ini semua berjalan dengan baik dan tidak ada hal-hal yang menonjol, tambahnya.(Pen Satgas Yonif 713/ST) 
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2018 - All Rights Reserved
Created by Nusantara Bicara